portalbromo.com – KPU Kab. Probolinggo Tetapkan 50 Anggota DPRD Periode 2024-2029. Reno Handoyo Raih 5 Besar Suara Terbanyak.
Reno Handoyo adalah salah satu anak muda yang memutuskan menjadi calon anggota legislatif (Caleg) di Pemilu 2019. Ia menjadi caleg yang sukses duduk di DPRD kab Probolinggo melalui partai Gerindra periode 2019-2024
Anak Dari Pasangan Seorang Petani ( Selamet – Samona ) warga Desa Pabean Kec. Dringu Kab. Probolinggo ini menceritakan alasanya menjadi Caleg DPRD kab. Probolinggo.
” Saya bukan dari keluarga Pejabat apalagi Konglomerat, Ayah dan Ibu saya seorang buruh tani, meski bukan dari golongan yang berkecukupan, di tahun 2019 secara finansial saya sudah merasa cukup dengan apa yang saya miliki.” Cerita Reno Kepada Portalbromo, Juma’at ( 3/5/24).
“Namun disisi lain saya ingin lebih bermanfaat kepada banyak orang, satu-satunya jalan adalah melalui politik, menjadi wakil mereka di parlemen, saya pikir itu jalan yang harus saya ambil”.
Dengan masa kampanye selama delapan bulan serta pengalaman Politik yang tergolong pendatang baru pada saat itu, bukan hal yang mudah bagi Reno untuk melewatinya.
“Tahun 2019 saya masih tergolong pendatang baru, namanya kontestasi pasti ada yang kuat ada yang lemah, gitu kan. Namun saya yakin, dengan berangkat niat ingin lebih bermanfaat kepada masyarakat, meski perjuanganya miris, pasti akan membuahkan sesuatu yang manis. Berkat Tuhan, do’a orang Tua, dukungan saudara, serta perjuangan dari teman – teman di lapangan, alhamdulillah saya terpilih.” Lanjut Reno.
Tak sia-sia, kinerja selama menjabat di periode pertamanya, masyarakat menilai Reno meberikan banyak manfaat, di Pemilu tahun 2024 yang baru selesai digelar beberapa waktu lalu, berdasarkan hasil rekapitulasi, 2 Mei 2024 KPU Kab. Probolinggo menetapkan 50 anggota DPRD Kab. Probolinggo, dimana dia ( Reno ) terpilih kembali dan sukses meraih 5 besar suara terbanyak di kabupaten Probolinggo.
“Alhamdulillah, berdasarkan hasil rekapitulasi menyeluruh, KPU Kab. Probolinggo telah menerapkan 50 anggota terpilih. Dengan kehendak Tuhan, doa orang tua, serta perjuangan dari semua teman-teman di lapangan, saya ditakdir kembali mewakili mereka di parlemen, semoga kedepan lebih bermanfaat” ucap Reno.
Disinggung berapa titik yang sudah dikunjungi selama masa kampanye, Reno mejelaskan, dia tidak pernah membedakan hari dimana masa pemilu dan bukan pemilu semua waktu sama.
“Saya tidak pernah berpikir, saya harus turun saat masa pemilu, itu salah besar. Sepanjang ada kesempatan bisa turundan berbaur dengan warga, saya pasti lakukan, tidak harus menunggu waktu kampanye atau pemilu”
“Mas boleh cek di bawah, silakan ke lapangan, siapa dewan keleleran seperti saya, saya tidak pernah merasa lebih tinggi dari siapapun, sehingga harus atur waktu untuk ketemu dengan siapapun, tidak pernah saya seperti itu, seandainya pun ada yang belum bisa ketemu saya, kendala hanya satu, jadwalnya benturan. Jadi keliru jika pertanyaanya berapa titik yang sudah dikunjungi, yang benar adalah, berapa titik yang belum dikunjungi, karena jumlah itu lebih bisa dihitung.” jelas Reno sambil tertawa.
Sekedar diketahui, Kamis, 2 Mei 2024, berdasarkan hasil rekapitulasi, KPU Kab. Probolinggo telah menetapkan 50 anggota terpilih DPRD Kab. Probolinggo periode 2024-229, selain sebagai sala satu terpilih, Reno Handoyo juga berhasil meraih 5 besar perai suara ternyak di kabupaten Probolinggo.(mj)