Pasar Bedug PNM Menguntungkan Pelaku UMKM di Probolinggo

portalbromo.com – Probolinggo, 17 April 2023. PT Permodalan Nasional Madani (PNM) semakin aktif melakukan pemberdayaan dan pendampingan yang diberikan kepada pelaku usaha yang diselenggarakan di Kantor PNM Cabang Probolinggo sejak Hari Sabtu, 8 April 2023 s/d 14 April 2023.

PNM melalui program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) melakukan pendampingan dan pemberdayaan kepada 10 nasabah PNM Mekaar mempromosikan produk usahanya selama Bulan Ramadan 1444 H melalui Pasar Bedug PNM dengan program Cici Rosa (Cicip-cicip Produk Usaha Nasabah Mekaar).

Acara dihadiri oleh Muda Peristia selaku Pemimpin PNM Cabang Probolinggo, dan seluruh karyawan PNM Cabang Probolinggo.

PNM melalui program PKU, memberikan pendampingan dan pemberdayaan kepada nasabahnya yang bertujuan mendorong mereka untuk mempromosikan usahanya, meningkatkan kinerja usaha dan juga pemasaran agar bisa menambah kesejahteraan keluarga sehingga usaha nasabah dapat berkembang pusat melalui pasar lokal hingga nasional. Pameran Produk Usaha Nasabah meliputi aneka makanan dan minuman takjil untuk berbuka puasa.

Selanjutnya, pelatihan ini merupakan salah satu bentuk dari tiga modal PNM. Dalam mendukung pertumbuhan ultra mikro dan UMKM, PNM memberikan tiga modal yaitu finansial, intelektual dan sosial. Modal finansial diberikan melalui pembiayaan usaha produktif, sedangkan modal intelektual melalui pendampingan antara lain pelatihan, berbagi info dan pengalaman.

Sedangkan modal sosial, PNM membangun kepedulian nasabah melalui jejaring usaha dan sinergi bisnis yang mampu membantu percepatan usaha nasabah.

Kemudian, pelatihan ini berjalan sesuai dengan protokol kesehatan yang ketat. Sebagai informasi, hingga 31 Maret 2023 PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp19,57 T kepada Nasabah PNM Mekaar yang berjumlah 14.462.875 juta Nasabah.

Saat ini PNM memiliki 3.775 kantor layanan PNM Mekaar dan 707 kantor layanan PNM ULaMM di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 Provinsi, 513 Kabupaten/Kota, dan 6.663 Kecamatan.(mr)

Respon (4)

  1. I do trust all of the ideas you’ve introduced in your post.

    They’re really convincing and will certainly work. Nonetheless, the posts are very quick for beginners.
    Could you please extend them a bit from next time? Thank you for the post.

  2. Oh my goodness! Incredible article dude! Many thanks, However
    I am going through problems with your RSS. I don’t understand the reason why I
    cannot subscribe to it. Is there anybody else having identical RSS
    issues? Anyone who knows the answer will you kindly respond?
    Thanx!!

Komentar ditutup.